Tips agar menjadi sehat & cantik seharian
Kebiasaan-kebiasaan berikut dapat kita lakukan dari mulai bangun pagi hingga berangkat tidur kembali, akan membuat kita sehat dan cantik seharian:
1. Bangun dari tidur yang cukup sebelum alarm berbunyi akan member kita waktu tenang sejenak & "mengumpulkan nyawa" & tidak tergesa2
2. Basahi atau cuci rambut saat mandi pagi untuk memudahkan penataan rambut & menyegarkan kulit kepala agar tidak terlihat berminyak
3. Sarapan sehat dengan buah-buahan, cereal, roti gandum, telur & susu low fat penting untuk asupan energi beraktifitas seharian
4. Lakukan latihan ringan saat macet di mobil atau dalam angkutan umum, misal duduk tegak gerakkan kaki naik turun perlahan
5. Tersenyum pada setiap orang yang kita temui. Senyum itu sehat & membuat suasana hati jadi lebih baik bagi kedua belah pihak
6. Cemilan sehat buah, kacang-kacangan atau kismis disela pekerjaan akan membuat kita merasa kenyang & membantu memperlancar metabolisme tubuh
7. Makan siang dengan salat atau sup sayuran juga akan membuat kita kenyang cepat & lama, sehabis makan gerakkan tubuh agar segar & pencernaan lancar
8. Recharge & hilangkan stress sejenak dengan memandang kehijauan pohon & tumbuhan disekitar kita plus menambah asupan oksigen
9. Lakukan latihan ringan saat nonton TV seperti sit-up, bersepeda statis
10. Makan malam dengan menu ringan mudah dicerna
11. Sikat gigi, cuci muka, gunakan night cream, lotion, matikan atau nyalakan lampu tidur, pasang timer TV & AC sblm berangkat tidur
12. Matikan semua alat elektronik termasuk telepon genggam karena radiasi ion positifnya akan mempengaruhi kualitas tidur kita
13. Saatnya berangkat tidur & usahakan selalu untuk tidur 6-8 jam agar tubuh dapat beristirahat optimal.

caribajufashion.blogspot.com
www.caribajufashion.blogspot.com Bookmark and Share

0 komentar: